Menambahkan Opsi Klik Kanan Pada Form VB.Net

 

Untuk membuat opsi klik kanan seperti yang sering kita lakukan di Ms. Word atau yang lainnya, dimana jika cursor mouse menunjuk pada suatu object kemudian kita klik kanan pada mouse, maka akan muncul berbagai menu pilihan seperti copy, paste atau yang lainnya. Pada form di VB.Net, kita pun dapat melakukan hal yang sama, yaitu dengan pemanfaatan tool ContextMenuStrip dimana ContextMenuStrip adalah serangkaian menu yang akan muncul apabila suatu object dalam form diklik kanan.

ContextMenuStrip dapat ditambahkan dari toolbox yang ada. Setelah ditambahkan maka kita dapat menentukan nama menu ataupun menambahkan menu-menu lainnya. Untuk menampilkannya pada sebuah komponen misalnya button. maka hanya perlu menggunakan sintaks sebagai berikut pada event button.
ContextMenuStrip1.Show(Windows.Forms.Cursor.Position
Contoh lengkapnya jika kita terapkan pada form itu sendiri dengan event MouseDown.
Private Sub Form1_MouseDown(ByVal sender As Object, ByVal e As System.Windows.Forms.MouseEventArgs) Handles Me.MouseDown

If e.Button = Windows.Forms.MouseButtons.Right Then
ContextMenuStrip1.Show(Cursor.Position, ToolStripDropDownDirection.AboveRight)
End If

End Sub
Penjelasan baris kode diatas :

Cursor.Position artinya posisi menu akan mengikuti posisi dari mouse dan ToolStripDropDownDirection.AboveRight adalah posisi menu dari mouse, pada script di atas saya menampilkan menu di kanan atas posisi kursor.

Pilihan lain dari posisi menu : ToolStripDropDownDirection.AboveLeft (kiri atas), ToolStripDropDownDirection.BottomRight (bawah kanan) , dll.


Sumber : http://www.kelasinformatika.com/2012/06/menambahkan-opsi-klik-kanan-pada-form.html#ixzz2HYwHnkeO 
Kelas Informatika : terima kasih untuk tidak menghapus link sumber

 

Komentar

Postingan Populer